Herba
Manfaat Akar Alang-alang Untuk Kesehatan

Manfaat Akar Alang-alang Untuk Kesehatan

Alang-alang dikenal sebagai tanaman yang memiliki banyak manfaat. Di beberapa daerah biasa dikenal dengan ilalang. Ciri-cirinya adalah tanaman ini memiliki tinggi sekitar 1-2 meter dan sedikit mirip dengan padi. Alang-alang mempunyai rasa yang manis. Tumbuhan ini mengandung zat aktif yang bersifat antipiretik, diuretik, dan hemostatik. Cara memanfaatkannya pun bermacam-macam mulai dioleh menjadi teh alang-alang, ditumbuk, atau sekadar menggunakan air rebusannya. Berikut beberapa ulasan mengenai manfaat akar alang-alang untuk kesehatan.

Manfaat Akar Alang-alang Untuk Kesehatan Anda www.herbaltama.net

Manfaat Alang-alang Untuk Kesehatan

1.Menjaga kesehatan jantung

Bagian yang dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan jantung adalah akarnya. Tumbuhan ini mengandung imperanene dan graminone B. Kedua kandungan ini berfungsi efektif untuk menghambat pembekuan sel darah dan mencegah penyempitan pembuluh aorta di jantung. Konsumsi air rebusan akar alang-alang yang telah dikeringkan, tumbuk dan saring.

2. Mengatasi susah buang air kecil

Masalah buang air kecil tentu membuat tidak nyaman, namun manfaat akar alang-alang bisa mengatasi hal tersebut. Untuk mendapatkan manfaatnya sebagai obat masalah buang air kencing cukup dengan merebus potongan akar alang-alang yang sudah dikeringkan. Minum air rebusannya secara rutin 2 kali sehari. Jangan lupa disaring terlebih dahulu sebelum diminum.

3. Obat keputihan

Untuk dapat mengatasi keputihan yang umum dialami oleh perempuan, caranya Anda dapat merebus akar alang-alang dan menambahkan bahan herbal lainyya seperti daun pepaya dan pulasari. Air rebusan yang telah disaring dapat diminum secara rutin sebanyak dua kali sehari, siang dan malam. Ramuan ini dipercaya dapat mengobati keputihan dan mencegah keputihan muncul kembali.

4. Mengatasi panas dalam

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, manfaat akar alang-alang lebih banyak dikenal sebagai obat alami untuk mengatasi panas dalam. Maka tidak mengherankan jika banyak produk minuman penghilang panas dalam yang menyertakan akar alang-alang.

5. Atasi hipertensi

Manfaat dari akar alang-alang lainnya juga bisa dijadikan sebagai obat darah tinggi atau hipertensi. Karena memiliki zat aktif yang terdapat pada akar alang-alang. Zat ini berperan aktif mengatasi kolesterol dan lemak yang menyebabkan hipertensi. Dengan cara mengonsumsi air rebusan akar alang-alang secara rutin, dipercaya dapat membantu menurunkan tekanan darah. Manfaat akar alang-alang akan lebih optimal jika dikombinasikan dengan gaya hidup sehat dan menjaga pola makan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *