Herba
Manfaat Lavender Untuk Kesehatan

Manfaat Lavender Untuk Kesehatan

Lavender (Lavandula officinalis) merupakan tumbuhan berbunga yang termasuk dalam keluarga mint. Bunga ini memiliki aroma manis dan batangnya memiliki banyak cabang. Manfaatnya untuk kesehatan berasal dari senyawa flavonoid yang berfungsi sebagai agen peradangan yang bekerja aktif untuk mengurangi rasa sakit. Serta memiliki kandungan linalool dalam tanaman ini efektif untuk mengurangi kecemasan. Berikut beberapa manfaat lavender untuk kesehatan

Manfaat Lavender Untuk Kesehatan

Manfaat Lavender Untuk Kesehatan Anda www.herbaltama.net

1.Menjaga Tekanan Darah Normal

Efek menenangkan dari aroma bunga ini pada sistem sarag juga tampaknya berdampak positif untuk menurunkan tekanan darah dan mengurangi detak jantung.

Menurut penelitian PubMed menunjukkan bahwa aromaterapi lavender (baik murni maupun campuran dengan minyak esensial lain) dapat menurunkan tekanan darah dan detak jantung. Manfaat tersebut terasa secara efektif oleh wanita paruh baya yang mengidap insomnia.

2. Tidur Lebih Nyenyak

Menurut studi Nature, aroma bunga lavender dapat meningkatkan gelombang delta pada tidur gelombang lambat, yaitu tahap tidur ketika kamu tidur paling dalam dan nyenyak. Selain itu, aroma tersebut juga mengurangi gelombang alfa dalam tidur tahap bangun, yang mengurangi jumlah tidur gelisah yang mungkin terjadi pada seseorang.

3. Meningkatkan Daya Ingat

Beberapa studi menunjukkan bahwa aroma bunga lavender dapat meningkatkan kinerja kognitif dan daya ingat. Sehingga, manfaat bunga lavender ini sangat cocok untuk Anda yang merasa kesulitan berkonsentrasi saat belajar.

4. Menyembuhkan Luka

Manfaat bunga lavander lainnya terletak pada sifatnya sebagai antiseptik, anti-inflamasi, dan analgesik yang dapat membantu proses penyembuhan luka. Selain itu, lavender diketahui juga mampu meningkatkan produksi kolagen saat proses penyembuhan luka.

5. Mencegah Penuaan Dini

Manfaat bunga lavender selanjutnya yaitu dapat mencegah penuaan dini. Karena, bunga lavender mengandung senyawa antioksidan dan anti-inflamasi yang dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas dan sinar UV. Selain itu, senyawa antioksidan ini juga membantu menjaga elastisitas kulit dan mencegah timbulnya garis halus dan kerutan.

6. Mengatasi Jerawat

Bunga lavender memiliki sifat antibakteri dan anti-inflamasi yang dapat membantu mengatasi permasalahan kulit seperti jerawat. Dengan menggunakan produk perawatan kulit yang mengandung ekstrak lavender secara teratur, Anda dapat membantu menjaga kulit tetap bersih, sehat dan bebas dari jerawat.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *